Bagaimana Cara Mengetahui Sabun Muka Cocok untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat?

Cara memilih sabun muka kulit berminyak


Efektif tidaknya serum yang kamu pakai tergantung dari seberapa bersih kulit yang kamu miliki. So, jangan keburu cemberut jika rona wajah belum juga glowing meski kamu sudah memakai serum dengan teknologi paling mutakhir. 

Bisa jadi, basic skincare yang kamu terapkan belum solid sehingga penyerapan produk skincare yang kamu gunakan setelahnya belum sempurna.


Mencuci muka menjadi step awal yang perlu kamu perhatikan agar pori bersih dari kotoran. Begini lho cara memilih sabun muka bagi pemilik kulit berminyak dan berjerawat.


Baca Yuk : Jangan Bingung, Begini Urutan Basic Skincare


Cara Memilih Sabun Muka untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat

Pemilihan sabun cuci muka perlu dilakukan dengan memerhatikan banyak hal. Alasannya karena setiap jenis kulit memiliki karakteristik yang beragam sehingga membutuhkan treatment yang beragam pula. 

Bagi pemilik kulit berminyak dan berjerawat ini lho daftar yang perlu kamu perhatikan! 

  • Perhatikan Teksturnya
Tekstur gel

Sebagai pemilik kulit berminyak, saya pernah sekali merasakan sulitnya mendapatkan facial wash yang cocok. Kebanyakan sabun pencuci muka yang saya peroleh biasanya menghilangkan minyak di wajah namun memberikan sensasi tidak nyaman. 

Biasanya produk tersebut memiliki tekstur creamy. Nah, sebagai pemilik kulit berminyak, saya sangat menghindari tekstur tersebut. 


Sebaliknya saya merasa nyaman saat menggunakan produk pencuci muka dengan tekstur gel. Beruntung karena saat ini sudah ada banyak pilihan produk bertekstur gel.


Berbeda dengan jaman dulu sewaktu kesadaran merawat kulit belum semarak saat ini. Produk bertekstur gel akan terasa ringan di kulit berminyak. Alhasil, kulit menjadi bersih namun memiliki kelembapan yang terjaga. 

  • Hindari Produk yang Meninggalkan Kesan Ketarik

Ciri skin barrier lemah

Selain tekstur yang perlu diperhatikan, teman-teman juga perlu menghindari produk face wash yang meninggalkan kesan ketarik setelah penggunaan. 

Sensasi kulit seperti ketarik menunjukkan bahwa produk menyerap habis minyak di wajah. Akibatnya, kulit bisa dehidrasi sehingga memicu untuk memproduksi lebih banyak minyak. 

Selain itu, sensasi kulit seperti ketarik juga bisa disebabkan karena skin barrier yang rusak. Skin barrier penting untuk menjaga kulit dari jerawat karena skin barrier menjadi lapisan pertahanan yang menjaga keseimbangan air serta melindungi wajah dari bakteri. 


Saat skin barrier rusak, nggak heran bila pertahanan kulit melemah. Akibatnya jerawat akan mudah muncul.


Jadi penting sekali bukan memerhatikan kandungan pada facial wash agar mendapat produk sesuai dengan kebutuhan? Salah satu kandungan yang terlalu 'keras' adalah alkohol sehingga bisa membuat kulit kering.

  • Perhatikan Kandungan Sabun Pencuci Muka

Manfaat centella asiatica

Pemilihan produk pencuci wajah harus memerhatikan kandungan yang dimilikinya. Pasalnya ada beberapa produk yang bisa memberi efek kalem pada kulit yang sedang meradang, namun bisa pula memberi fungsi sebaliknya, memperparah peradangan atau justru tidak memberi efek apapun.

Beberapa kandungan yang saya sarankan misalnya tea tree oil, neem maupun centella asiatica. 

Tea tree oil sangat populer dimiliki oleh produk khusus jerawat, tak terkecuali facial wash. Bagi saya aromanya yang calming menambah sensasi tersendiri. 

Tea tree oil merupakan minyak dari pohon Melaleuca yang memiliki kulit pohon berwarna putih dan berbulu halus. Memiliki sifat anti radang sehingga meredakan inflamasi serta antibakteri. Tak heran jika tea tree oil mampu membunuh bakteri penyebab jerawat. Konon, tea tree oil juga bisa memudarkan bekas jerawat lho! 

Serupa dengan daun tea tree, daun neem juga memiliki sifat anti bakteri dan anti inflamasi. Sifat tersebut bermanfaat untuk membunuh bakteri penyebab jerawat, menenangkan kulit yang sedang inflamasi. Hasilnya, wajah bersih dan jerawat berkurang. 

Centella asiatica menjadi sangat populer belakangan ini. Di Indonesia daun ini dikenal dengan nama pegagan. Centella asiatica juga memiliki nama lain yaitu cica, tiger grass, pennywort India.

Konon, biasa digunakan oleh harimau untuk menyembuhkan lukanya. Centella asiatica merupakan salah satu ingredients favorit saya karena bisa membuat jerawat menjadi kalem namun tanpa menyebabkan kulit kering. Sementara beberapa kandungan yang pernah saya coba, bisa mengeringkan jerawat termasuk area di sekitarnya. 

Area jerawat yang kering biasanya akan menyebabkan tekstur kulit yang tidak merata. Bagi pengguna make up, tekstur ini akan sangat terlihat ketika bedak atau foundation menimpa kulit. 

Daun pegagan kaya akan flavonoid dan asam amino yang bermanfaat untuk kulit. Selain bisa digunakan pada jerawat dan meredakan kemerahan, produk dengan kandungan centella asiatica juga bermanfaat sebagai anti aging, melembapkan serta memiliki sensasi sejuk di kulit.

  Kandungan lain yang terkandung di dalamnya yaitu asiaticoside dan madecassoside yang mampu mencegah kerutan, garis halus hingga kulit kendur. Dengan face wash yang mengandung centella asiatica, pH kulit pun terjaga. 


Baca Yuk : Kandungan Skincare yang Bisa Menghilangkan Jerawat

Nah, selain memerhatikan beberapa faktor di atas, kamu juga perlu memilih produk yang dibanderol dengan harga yang sesuai budget. Alasannya karena penggunaan skincare (termasuk face wash) dilakukan secara kontinyu. 

Sebelum chrck out tak ada salahnya jika kamu mencari ulasannya terlebih dahulu. Setelahnya mulai dari travel size, jadi kalau kurang nyaman nggak nyesek juga! 


Lalu bagaimana ciri kulit yang cocok dengan produk facial wash? Antara lain kulit memiliki skin barrier yang kuat (ditandai dengan tidak mudah berjerawat), kadar minyak seimbang, kelembapan kulit terjaga dan tidak menimbulkan efek negatif lain seperti gatal, ruam atau kemerahan.

Posting Komentar untuk " Bagaimana Cara Mengetahui Sabun Muka Cocok untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat? "