Rekomendasi Sunscreen untuk Kulit Berminyak : BIORE UV AQUA RICH Watery Essence spf 50+ PA++++



Salah satu cara melindungi kulit dari bahaya sinar matahari adalah memakai sunscreen karena seperti yang sudah kita ketahui paparan sinar matahari lama kelamaan akan menimbulkan efek yang tidak diinginkan.

Kesadaran akan pentingnya penggunaan sunscreen terlebih saat berada di luar ruangan sebenarnya sudah lama ada. Cuma yaa itu kalah sama males dan bingung untuk mencari produk yang tepat untuk jenis muka berminyakku.

Sebelumnya setiap produk sunscreen yang kutemui di pasaran pasti deh dalam bentuk krim. Huhuhu..

Bahkan aku pernah mencoba sunscreen yang katanya bagus untuk kulit berminyak karena bentuknya pun gel cuma kayaknya nggak cocok deh di mukaku.

Teksturnya agak lengket.

Jadi, untuk beberapa lama aku tinggalkan rutinitas memakai sunscreen ini.

Saat aku sadar bahwa di bagian pelipis muncul bintik-bintik coklat kecil barulah aku panik. *TERLALU* 

Mengapa aku menuduh bahwa paparan sinar matahari yang menyebabkan bintik muncul di muka? Karena sejak memiliki anak aku semakin sering jalan-jalan menggantang sinar matahari tanpa sunscreen. 😭

Kebetulan aku sudah lama melihat mba Andra Alodita mengulas soal Biore UV AQUA RICH Watery Essence, si sunscreen dalam bentuk gel, di Instagram-nya.


Biore UV AQUA RICH Watery Essence spf 50+ PA++++


Tapi seolah nggak peduli selalu aku skip. Sampai pada akhirnya aku tersadar (momen menemukan bintik coklat) kalau sikap cuekku itu sungguh tidak pada tempatnya.

Setelah memantapkan hati akhirnya oke kubuka online shop.

Biore UV Watery Aqua Rich, Rekomendasi sunscreen untuk Kulit Berminyak

Adalah sunscreen berbentuk gel yang cepat meresap dan terasa ringan.


Keterangan pada web Biore


Wah dan semua yang Biore janjikan itu nyata adanya. Sungguh ku laff sejak pemakaian pertama. 

Selain ringan dan mudah meresap  yang paling kusuka adalah karena aromanya yang menyegarkan. Citrus-citrus gitu! Ihiii..


Tekstur BIORE UV AQUA RICH Watery Essence spf 50 PA++++


Hanya menurutku, kekurangan produk ini hanya dua.

Pertama di kemasan produk tidak ada penjelasan dengan bahasa Indonesia maupun Inggris.

Kurang afdol rasanya kalau nggak bisa melihat komposisi, petunjuk penggunaan dsb.

Cuma ada warning sih yang ditulis dalam bahasa Indonesia di kertas pelapis (apasih namanya 😂).

Yaitu, jangan digunakan untuk bayi dan tidak boleh diaplikasikan pada jerawat.

Dua, hanya tersedia dalam satu kemasan yaitu ukuran 50 ml yang jelas boros yaa kalau setiap hari digunakan. Apalagi untuk seluruh badan.

Kemarin kubeli di olshop dengan harga 90+ribu karena diskon. Harga per piece-nya berkisar 100+ribu.

Kalau memiliki jenis muka yang berminyak dan belum memiliki sunscreen, bisa lho mencoba Biore UV AQUA RICH Watery Essence spf 50+ PA++++ ini :)



Posting Komentar untuk "Rekomendasi Sunscreen untuk Kulit Berminyak : BIORE UV AQUA RICH Watery Essence spf 50+ PA++++"