Flashback


Rentetan kejadian seperti diulang kembali.
Salah satunya adalah keingat masa masa masih bekerja. *pliz ya jangan bosan 😉

Kerja di sana mah suka banget karena saya memang demen nulis. Sekarang nggak nyangka, dari kegiatan nulis, saya mendapatkan banyak hal.

Terutama perubahan mindset. Pepatah 'Jangan menunda sampai besok apa yang bisa kamu kerjakan hari ini' benar-benar membekas.

Setelah hanya di rumah saya akhirnya diberi kesempatan untuk memulai apa yang saya rencanakan dulu ketika hamil.

Nah, di sini saya merasa ditampar-tampar dan makin merasakan bahwa menunda itu benar-benar hal yang bikin rugi.

Seandainya dulu saya segera eksekusi paling nggak saat ini saya sudah di tengah jalan dan bukannya baru memulai.

Tapi kalau sudah kejadian, sesal itu rasanya sia-sia. Ibarat kertas yang sudah dibakar menjadi abu, yaa kan?

Toh hikmahnya, saya semakin sadar bahwa Alloh mempertemukan sesuatu dalam waktu yang tepat. Yes.

Misalkan untung saja saya bertemu 'dengannya' pas kondisi keuangan saya miris coba kalau masih kerja dan stabil.

Bisa saja uang habis karena cara berfikir saya yang belum terbuka.

Teringat juga rentetan kejadian saat melahirkan.

*enaknya di-post sendiri inih!

Saya menyesalkan beberapa hal. Seharusnya sikap saya tidak seperti itu. Saya juga masih menyesali masa lalu saya. Kadang ada keinginan seandainya diijinkan kembali pada masa itu. Ini nggak mungkin banget sih. Huhu.

Yang jelas saya ingin memperbaiki kesalahan, sehingga malam ini nggak merasakannya.
Tapi kemudian lagi-lagi saya berfikir. Ah, kalo tidak ada kejadian seperti ini. Jalan hidup yang begini. Pasti saya tetap tidak berubah. Hmm, cie berubah.

Yah, seenggaknya saya sudah paham di luar impian saya di rumah nemenin anak bahwa enggak kerja itu bosan juga. *eh

Dan rentetan ini bermula dari mules tengah malam lalu minta antar suami ke WC.

Yess dulu sering sih begini karena kalau di rumah mertua saya nggak berani ke kamar mandi sendiri.

Malam ini masih hujan rintik rintik jadi suasana di luar ya agak horor, menurut imajinasi saya.

Lanjut tidur ah!

Bingung ya? Hehe. Maafkan, tapi pesan sponsor, JANGAN MENUNDA HINGGA BESOK APA YANG BISA DIKERJAKAN HARI INI.

16 Januari 2018

Posting Komentar untuk "Flashback"